Popular Post

Posted by : Ahmad Imam Khoiruddin Kamis, 27 Juni 2013

Rinduku di Suatu Siang
(@anker_bjng)

Berdiri di sini,
di pinggiran sebuah stasiun,
bersama ketiga temanku,
menunggu, terus menunggu…

disela-sela aku menghela napas,
menahan lelah,
aku mencoba untuk meracau,
melepas penat, melepas beban…

rasa kantuk yang melarut-larut
ditambah kepenatan yang semakin memagut,
membuatku tak kuat untuk menahan
raga ini, jiwa ini..

tetapi, tiba-tiba aku disadarkan,
oleh suatu perasaan
yang aku tak tahu rasa ini bentuknya apa

rasa itu, rasa yang selalu membangkitkanku
rasa yang selalu memberiku semangat
untuk melanjutkan hariku…

rupanya,
rasa itulah yang bernama rasa rindu…

ya, tiba-tiba aku teringat sebuah nama
yang kala itu, kulihat ia memanggil namaku dengan lembut, mesra
dan cinta yang begitu menggema…

ya, Rinduku!
Semua orang tahu,
Bahwa kau adalah wanita terindah,
Seperti yang Samsons nyanyikan dalam tembangnya itu

Semua orang pun tahu,
Kau bagaikan senoktah bintang di surga,
Seperti yang Ariel suarakan dalam lagunya itu

Tetapi,
Tidak semua orang tahu,
Bahwa aku saat ini sedang merindumu…

Dalam rinduku yang tak jelas ini,
adakah rindumu kepadaku?

Apakah engkau saat ini sedang merinduku,
ataukah engkau saat ini sedang merindu seseorang lain?

Aku mengharap cinta padamu, tetapi,
apakah engkau berkenan menerima itu?

Rinduku, Cintaku!
yang selalu membuat hari-hariku indah,
apakah engkau tahu isi hatiku ini?

Janganlah lantas percaya pada balutan bait puisi,
yang makin asam ini,
tetapi, kumohon, percayalah pada hatiku!

Ya Tuhanku, sampaikanlah ini ke dalam hatinya,
ke dalam rusuknya, agar dia mengerti…

Walau sekarang, Ya Tuhanku,
ia sudah dimiliki orang
tetapi, aku masih bisa merindumu…

Dengar laraku!
Suara hati ini memanggil namamu…
Karena separuh aku,
Dirimu! *


Bojonggede, 27 Juni 2013
teruntuk seseorang, yang saat ini sedang kurindukan


* dikutip dari Noah – Separuh Aku

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Ahmad Tohir's blog - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -